“Belajar dari Covid19” jadi Tema Hardiknas 2020

“Belajar dari Covid19” jadi Tema Hardiknas 2020

Ditengah Pandemi Covid19 sekarang ini Kemendikbud mengimbau setiap satuan pendidikan pada semua jenjang pendidikan, kantor instansi pusat dan daerah, serta perwakilan Republik Indonesia di luar negeri tidak mengadakan kegiatan/aktivitas peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2020 yang mengakibatkan berkumpulnya orang banyak pada suatu lokasi.

Seperti dikutip laman Kemendikbud, Sekretaris Jenderal Kemendikud Ainun Na'im di Jakarta, Rabu (29/04), Kemendikbud menyelenggarakan Upacara Bendera Peringatan Hardiknas Tahun 2020 pada tanggal 2 Mei 2020 pukul 08.00 WIB secara terpusat, terbatas, dan memperhatikan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19 yang telah ditetapkan Pemerintah. Hal ini kita lakukan tanpa mengurangi makna, semangat, dan kekhidmatan acara,

Pemberitahuan tentang pedoman pelaksanaan peringatan Hardiknas tahun 2020 disampaikan melalui surat yang ditandatangani Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 42518/MPK.A/TU/2020 tanggal 29 April 2020.

Pedoman Penyelenggaraan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2020 disusun dengan memperhatikan Keputusan Presiden Nomor 11 Tahun 2020 tentang Penetapan Kedaruratan Kesehatan Masyarakat Coronavirus Disease 2019 dan Keputusan Presiden Nomor 12 Tahun 2020 tentang Penetapan Bencana Nonalam Penyebaran Coronavirus Disease 2019 sebagai Bencana Nasional.

Secara khusus Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas Irawati menyampaikan salam dan harapannya kepada segenap insan pendidikan di Kabupaten Banyumas untuk tetap semangat belajar di tengah Pandemi Covid19

“Selamat Hari Pendidikan Nasional...untuk Bapak/Ibu Guru, Kepala Sekolah, Pengawas dan Keluarga Besar Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas .… Semoga dengan adanya wabah tidak mengurangi semangat untuk memajukan pendidikan di Banyumas......mari belajar dari wabah covid dan selalu berikhtiar utk mencegah penyebaran covid sehinggag cepat berlalu...insya Allah ada hikmah yang baik untuk kita semua,” kata Irawati.

Masyarakat dapat menyaksikan live streaming Peringatan Hardiknas tahun 2020 melalui TVRI dan Youtube/Kemendikbud RI pada Sabtu, 2 Mei 2020 Pukul 19.00 WIB yang akan menghadirkan Mendikbud Nadiem Anwar Makarim dan dimeriahkan oleh Najwa Shihab, Tulus, Sabyan, Rezky Febian, Vidi Aldiano, Rinni Wulandari, Naura, Lyodra, Gitaboemi Voices serta Bina Vocalia Pranadjaja   (sunarto-02052020)

Related Posts

Komentar