Ngaji Bersama PGRI

Ngaji Bersama PGRI

Guna turut meningkatkan pemahaman keislaman dikalangan masyarakat luas, Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Banyumas hadir menyelenggarakan kajian selama bulan Ramadan 1446 H.

“Kami hadir untuk mengisi ruang-ruang kosong, tidak sebatas tentang pendidikan di sekolah namun juga berkenaan dengan hal lain seperti keagamaan pada masyarakat luas, ini sudah dilakukan dalam beberapa tahun terakhir,” sambut Sarno, S.Pd., S.H., M.Si. Ketua PGRI Kabupaten Banyumas.

Pada kesempatan Ramadan hari ke-7 PGRI Kabupaten Banyumas menghadirkan tema "Mengoptimalkan Fungsi Masjid". Kajian yang disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube PGRI Kab. Banyumas dimaksudkan untuk menyebarluaskan pengetahuan kepada masyarakat luas untuk mendalami peran strategis masjid dalam kehidupan umat Islam.

“Masjid bukan hanya sebagai tempat untuk sholat, tapi juga sebagai tempat untuk pusat kehidupan umat Islam,” sambut Nur Laely dari PGRI Jatilawang.

“Setidaknya ada 4 (empat) peran dan fungsi Masjid yakni, masjid sebagai pusat ibadah, pusat pendidikan, pusat sosial kebersamaan dan masjid sebagai pusat peradaban dan kemajuan,” urainya.

Bagi yang belum sempat mengikuti siaran langsung, rekaman kajian ini dapat diakses kembali melalui kanal YouTube PGRI Banyumas. Semoga kajian ini menjadi sumber inspirasi dan motivasi bagi seluruh umat Islam dalam memaksimalkan peran masjid sebagai pusat peradaban Islam yang lebih maju dan berdaya.

“PGRI Banyumas mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam kajian ini. Semoga amal ibadah di bulan Ramadan ini diterima oleh Allah SWT dan membawa keberkahan bagi kita semua,” pungkas Sarno. (sunarto-08032025)

#PGRI Banyumas
#Bersama Membangun Pendidikan dan Peradaban Islam

Related Posts

Komentar