Masjid Membawa Energi Positif untuk Kehidupan yang Penuh Keberkahan
Masjid seringkali disebut oleh masyarakat sebagai rumah Allah SWT yang berfungsi untuk menunaikan ibadah shalat bagi umat muslim. Selain sebagai tempat shalat masjid dimanfaatkan untuk proses belajar mengajar juga berfungsi untuk mewujudkan kesejahteraan dan ketertiban sosial melalui kajian-kajian keagamaan.
Setelah direnovasi total sejak 16 februari 2022, Masjid At Tahrim yang berada di kompleks Dinas Pendidikan, hari ini diresmikan penggunaannya oleh Bupati Banyumas.
Peresmian dilakukan secara langsung oleh Ir. H Achmad Husein, Kamis (April 2023) dihadiri oleh Forkompincam Purwokerto Selatan, MKKS SMP/SMA/SMK, Kepala SMP, Korwilcam, segenap Karyawan Dinas Penddikan, serta organisasi mitra.
Menurut Ketua Panitia Pembangunan Masjid H Sutikno, M.Pd., hingga hari ini pembangunan masjid At Tahrim telah mengabiskan anggaran sebesar Rp 1.533.373.420,- serta 436 sak semen dan 5000 bata merah yang kesemuanya berasal dari para donator.
“Kami menyampaikan rasa terima kasih kepada segenap karyawan, kepala sekolah, guru, tenaga kependidikan, masyarakat serta para pengusaha yang telah memberikan bantuannya baik pikiran, tenaga maupun material, sehingga pembangunan masjid yang sudah berjalan satu tahun hampir selesai, meski masih ada sisa pekerjaan pembuatan selasar dan taman masjid”, sambut Sutikno.
Pada kesempatan yang sama Kepala Dinas Pendidikan Drs H. Joko Wiyono, M.Si juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah banyak membantu renovasi masjid At Tahrim Dinas Pendidikan.
“Ini sebagai wujud atas amanah para donator kepada panitia”, ucapnya.
Dalam sambutannya Bupati Banyumas menekankan tentang pentingnya pembangunan dan peran masjid dalam kehidupan masyarakat.
“Manusia hidup di dunia ini bukan hanya sekedar dengan manusia biasa, namun disekeliling kita ada makhluk lain yang kita tidak melihatnya, seperti malaikat juga syaitan,” sambut Achmad Husein.
“Masjid adalah tempat suci, kalau kita berbuat baik di tempat yang suci, niscaya malaikat akan datang, dan syaitan akan pergi, sebaliknya jika dalam kehidupan kita berbuat yang tidak baik, malaikat pun akan pergi, dan syaitan lah yang datang,” tambahnya
Bupati menambahkan bahwa dengan banyaknya masjid, maka akan semakin banyak malaikat yang datang dan syaitan yang selalu membuat kisruh, dengki, fitnah dan saling jegal pun akan pergi.
“Dengan adanya masjid, maka disitulah ada kebaikan, dimana ada kebaikan maka tumbullah energi positif, dan energy positif ini akan menumbuhkan keberkahan dalam hidup,” pungkasnya (sunarto-06042023)