Sehari Bersama CEO Global Tanoto Foundation

Sehari Bersama CEO Global Tanoto Foundation

Nama beliau adalah Mr. J. Satrijo tanudjojo. CEO dari Global Tanoto Foundation. Sebuah lembaga nirlaba yang bergerak dalam bidang pendidikan di Indonesia, Singapura, Malaysia, China dan Brasil. Di Indonesia Tanoto Faoundation dikenal melalui program  PINTAR nya.

Betapa beruntungnya MI Muhammadiyah Patikraja, SDN 1 Kedungwringin dan SMPN 7 Purwokerto yang menjadi sekolah/madrasah tujuan  rangkaian kerja beliau untuk mengunjungi sekolah/madrasah mitra Tanoto Foundation Kabupaten Banyumas

Berjalannya Program PINTAR Tanoto Foundation yang memasuki tahun ketiga di Kabupaten Banyumas, sudah banyak menghasilkan dampak positif. Pembelajaran aktif berjalan di sekolah/madrasah mitra. Peningkatan Literasi sekolah/madrasah terlihat salah satunya dengan meningkatnya budaya baca, terbitnya buku-buku karya siswa. Dan pola manajemen sekolah yang transparan dan akuntabel terlihat di sekolah/madrasah mitra.

Bahkan adanya pandemi juga membuat guru-guru sekolah mitra semakin menguasai teknologi karena pembelajaran dituntut melalui sistem dalam jaringan (daring).

Bapak Satrijo merasa senang dalam rangkaian kunjungan tersebut. Beliau bisa berinteraksi langsung dengan siswa ketika pembelajaran dan berdiskusi dengan guru dan kepala sekolah/madrasah.

Rangkaian kunjungan beliau diakhiri dengan diskusi bersama Ibu Kepala Dinas Pendidikan, Ibu Irawati, SE dan Bapak Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyumas, Bapak  H. Aziz Muslim, S. Ag, M. Pd. I.

Dalam diskusi dibahas tentang rapor pendidikan di Kabupaten Banyumas. Tanoto Foundation siap membantu untuk meningkatkan rapor pendidikan di Kabupaten Banyumas seperti yang disampaikan Koordinator Provinsi Jawa Tengah Program PINTAR Tanoto Foundation, Bapak DR. Nurkolis, MM.

 

(Da Laela/Tnt/sn-19072022)

Related Posts

Komentar