Peletakan Batu Pertama Masjid At Tahrim Dinas Pendidikan

Peletakan Batu Pertama Masjid At Tahrim Dinas Pendidikan

Masjid punya peran vital dalam kehidupan kaum muslimin. Saat ini peran masjid tidak hanya sekedar sebagai tempat untuk beribadah namun sebagai laboratorium karakter pendidikan islami.

Untuk mendukung kegiatan tersebut dibutuhkan masjid yang memadai dan representative, terlebih saat ini semakin banyak jamaah yang tidak bisa tertampung ketika menjalan ibadah sholat berjamaah.

Bertempat di eks Masjid AtTahrim kompleks Dinas Pendidikan, Selasa (15/3/2022)  Asisten Adminstrasi Umum Pemerintah Kabupaten Banyumas Ir. Didi Rudwianto, S.H.,M.Si mewakili Bupati Banyumas melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid At Tahrim Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas yang baru selesai dipugar total.

Menurut Ketua Panitia Pembangunan Masjid, H. Sutikno, pembangunan masjid At Tahrim membutuhkan biaya sebesar Rp 1.5 Milyar.

“Hingga saat ini, 15 Maret 2022 baru terkumpul donasi dari para Karyawan, guru, tenaga kependidikan dan masyarakat umum, uang sejumlah Rp 679 juta serta 150 sak semen”,  kata Sutikno.

Masyarakat yang hendak berdonasi/berinfak sebagai amal jariyah dapat dikirimkan melalui Rekening Bank Syariah Indonesia Cab. Purwokerto a.n. Masjid At Tahrim Dinas Pendidikan dengan Nomor Rekening 7187999337 atau melalui Bank Sinar Mas a.n Masjid At Tahrim Dinas Pendidikan dengan Nomor Rekening 9930358271

Bupati dalam pesan tertulisnya menyampaikan bahwa pembangunan masjid harus diteruskan untuk peningkatan keimanan dan ketaqwaan.

“Masjid dapat dijadikan sebagai tempat untuk membentuk generasi yang kuat, cerdas, berkarakter berlandaskan iman dan taqwa”, tulis Bupati.

Bupati juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah menyalurkan donasinya untuk pembangunan masjid At Tahrim Dinas Pendidikan. (es-16032022)

Related Posts

Komentar