Ketua DPRD Tinjau Pelaksanaan ANBK

Ketua DPRD Tinjau Pelaksanaan ANBK

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas membersamai Ketua DPRD Kabupaten Banyumas pada Kegiatan Sosialisasi Assesment Nasional Berbasis Komputer dan Serah Terima bantuan Laptop.

Turut Hadir Kabid Pembinaan SD, Kasi Sarpras SD, Koordinator Korwilcam Sumbang, Babinsa, Babinkamtibmas, dan Orangtua siswa SDN Kedungmalang.

Drs. H. Joko Wiyono MR, M.Si. menyampaikan ANBK merupakan program pemerintah untuk melihat kualitas dan kemampuan Literasi, numerasi, dan karakter siswanya. oleh karenanya dibutuhkan sarana dan prasarana yang mendukung diantaranya laptop. Semoga bantuan laptop ini dapat digunakan untuk mendukung terlaksananya ANBK di SDN Kedungmalang.

Ketua DPRD Kab. Banyumas dr Budhi Setiawan menyampaikan semoga bantuan Laptop ini dapat bermanfaat untuk kegiatan di SDN Kedungmalang terutama untuk kegiatan ANBK di tahun 2023.

(akbar-27102023)

Related Posts

Komentar