Penghargaan bagi Siswa dan Sekolah Berprestasi

Penghargaan bagi Siswa dan Sekolah Berprestasi

Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas, Senin (18/12) menyerahkan penghargaan dan uang pembinaan kepada Sekolah/Madrasah dan siswa/siswi SMP berprestasi tahun 2017. Penghargaan diserahkan kepada mereka yang telah berprestasi baik tingkat kabupaten, provinsi maupun nasional. 

Pemberian penghargaan diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas Drs. Purwadi Santoso, M.Hum.

Dalam kesempatan tersebut kepala Dinas Pendidikan menyampaikan selamat kepada siswa dan sekolah peraih prestasi baik bidang akademik maupun non akademik.

“Penghargaan ini ‘menantang’, artinya harus bisa meneruskan prestasi setinggi-tingginya, sebab Banyumas sudah cukup lama tidak memunculkan generasi seniman, atlit olahraga maupun tokoh yang berbicara ditingkat nasional” sambut Purwadi.

Menurut Kepala Dinas Pendidikan, raihan ini bagi sekolah adalah tonggak prestasi kedua setelah prestasi akademik.

“Biasanya yang melambungkan prestasi sekolah adalah prestasi anak demi anak, sehingga ketika ada lomba setiap sekolah harus ikut mengirimkan pesertanya, hasil yang diraih satu sisi membanggakan anak, sisi lain untuk memotivasi anak lainnya dan sisi ketiga mengangkat prestasi sekolah,” urai Purwadi.

Tahun ini jumlah siswa yang mendapatkan penghargaan sebanyak 124 orang atas prestasi yang yang diraih dalam Olimpiade Sains Nasional (OSN), Olahraga Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N), sedang sekolah yang meraih prestasi sebanyak 14 sekolah untuk Lomba Sekolah Sehat dan Perpustakaan.


 
Menurut Kepala Bidang Pembinaan SMP Dindik Banyumas Dra. Enas Hindasah, tujuan pemberian penghargaan ini adalah agar siswa/siswi terpacu untuk meraih prestasi lebih baik lagi. Dindik mengalokasikan uang pembinaan sebesar Rp 125 juta untuk siswa/siswi SMP berprestasi dan Rp 16 juta bagi sekolah/madrasah. (sunarto-dindik)

Related Posts

Komentar