Dua Pelajar Gumelar Juarai Lomba Balap Ban Bekas di RSUD Ajibarang

Dua Pelajar Gumelar Juarai Lomba Balap Ban Bekas di RSUD Ajibarang

Dua pelajar asal Kecamatan Gumelar berhasil menjadi juara 1 dan 2 pada Lomba balap ban bekas bagi pelajar SD yang digelar dalam rangka memperingati HUT ke-16, RSUD Ajibarang Gelar Sabtu, (28/01/2023) di halaman belakangnya. Kegiatan berlangsung meriah dengan diikuti 268 pelajar dari berbagai kecamatan.

Menurut keterangan Koordinator Korwilcam Dindik Gumelar, Tugiyono, M.Pd., 2 (dua) pelajarnya Raih juara 1 (satu) dan 2 (dua). Suatu kebanggan, dua pelajarnya berhasil raih juara.

Siswa saya raih juara 1 dan 2. Saya sangat bangga. Selamat anak-anaku, kalian telah menjadi yang terbaik hari ini," ungkapnya.

Direktur RSUD Ajibarang, dr. Nugroho Harbani, M.Sc., S.Ps., mengapresiasi 268 pelajar SD yang telah ikut serta dalam kegiatan lomba balap ban bekas. Ia berharap permainan anak tradisional kembali viral dan mengurangi penggunaan dan dampak negatif dari gedjet.

"Terima kasih anak-anakku yang sudah ikut berpartisipasi dalam lomba balap ban bekas. Selamat kepada para juara, tetap semangat kepada yang belum berkesempatan menjadi juara. Semoga permainan tradisional, salah satunya balapan ban bekas kembali viral untuk mengurangi dampak negatif gedjet," ungkap dr. Nugroho.

Ketua panitia lomba balap ban bekas, Nasim, S.Kep.,Ns., menginformasikan nama-nama pemenang lomba diantaranya: juara I, Sofiyanto (Korwil Gumelar), juara II, Refan Ardiansyah (Korwil Gumelar), juara III, Alif Nur Febriansyah (Korwil Wangon), juara harapan I, Nabil Alam Saputra (Korwil Ajibarang), juara harapan II, Faqih Ramadhani (Korwil Pekuncen), dan Juara harapan III, Gilang Nurokhim Ilmiawan (Korwil Pekuncen). Ia berpesan kepada para peserta untuk kembali bermain permainan tradisional dan kurangi bermain gedjet. Namun ia juga mengingatkan, permainan balap ban bekas jangan di jalan raya, melainkan di tanah lapang yang aman dari kendaraan.

"Untuk para pemenang, juara 1 dan 2 diraih oleh pelajar dari Gumelar, juara 3 diraih Wangon, juara harapan 1 diraih Ajibarang, dan untuk juara harapan 3, 4 diraih oleh Pekuncen. Untuk para peserta lomba, yuk viralkan dan kembalilah bermain permainan tradisional, seperti balapan ban bekas ini. Permainan ini bagus untuk kesehatan. Bermainlah balap ban bekas di tanah lapang, jangan di jalan raya," ungkap Nasim. (Yusep Kurniawan)

Related Posts

Komentar