Kegiatan Capacity Building Penilik

Kegiatan Capacity Building Penilik

Kegiatan Capacity Building Penilik di Lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas, dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas Drs. H. Joko Wiyono MR, M.Si. dan didampingi Kepala Bidang PGTK Edi Saptono, S.Pd., M.Pd., Kepala Bidang PAUD dan Dikmas Dwi Kustantinah, SH.

Berkolaborasi dengan BKPSDM dan BBPMP dan BBGP Sebagai Narasumber. kegiatan Capacity Building diikuti oleh 35 Penilik. 17 orang di antaranya merupakan Penilik yang baru dilantik.

Dalam lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas pendidikan non formal ini diharapkan setara dengan Pendidikan Formal, karena Pendidikan Non Formal ini merupakan Bentuk dari Negara Hadir dalam memfasilitasi education for all dan jadi tujuan utama.

Pada kesempatan ini, Drs. H. Joko Wiyono MR, M.Si. berpesan 2 hal dalam peningkatan kapasitas Penilik:
1. Minimnya Varian yang dimiliki Rekan dari Pendidikan non formal ini terbatas, maka dengan kegiatan ini diharapkan bisa memberikan peningkatan kualifikasi dan skill teknis kebaruan dalam pendidikan non formal.
2. Dalam Era Technospere ini kebaruan merupakan Hal yang wajib di pelajari dalam lingkup pendidikan Non formal.

#betterbanyumas
#dindikbanyumasberprestasi
#daribanyumasmenginspirasiindonesia

Related Posts

Komentar