Kemah Blok dan Pelantikan Dewan Penggalang SMP Negeri 1 Wangon

Kemah Blok dan Pelantikan Dewan Penggalang SMP Negeri 1 Wangon

Mengawali tahun pelajaran 2023-2024, pangkalan SMP Negeri 1 Wangon pada tanggal (22-23/7) menyelenggarakan Kemah Blok bagi peserta didik kelas VIII dan IX serta pelantikan Dewan Penggalang periode tahun 2023-2024.

Kemah Blok merupakan perkemahan praktik atas materi-materi kepramukaan yang telah diberikan kepada peserta didik kelas VIII dan IX selama satu tahun pelajaran. Penyelenggaraan Kemah Blok dan Pelantikan Dewan Penggalang kali ini dilaksanakan di Agro Wisata Wana Tirta yang berlokasi di Jeruklegi Kulon, Jeruklegi, Cilacap, Jawa Tengah.

Sebanyak 576 peserta didik berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Unsur panitia terdiri dari pendidik dan tenaga kependidikan sebanyak 49 orang, dibantu oleh Dewan Penggalang dan Regu Penggalang Inti 42 peserta didik dan purna Dewan Penggalang sejumlah 12 orang alumni.

Mengambil tema Pustaka Bhavana Satya Abhirama yang bermakna kegiatan memupuk kebenaran dan kejujuran yang menyenangkan, Kemah Blok diawali dengan pendirian tapak kemah sekaligus sebagai mata lomba pertama bagi para peserta. Dilanjutkan dengan upacara pembukaan.

Sebagai pra acara upacara pembukaan adalah laporan ketua panitia penyelenggara Kemah Blok yang disampaikan oleh Kak Winarno, S.Pd. Dalam laporannya Kak Winarno, S.Pd menyampaikan bahwa tujuan penyelenggaraan Kemah Blok yakni untuk meningkatkan kemampuan peserta didik di bidang kepramukaan sebagai bagian dari praktik materi ekstrakurikuler wajib pramuka, mengembangkan dan meningkatkan ketrampilan serta kecakapan peserta didik. dan mengembangkan persatuan dan persaudaraan antar peserta didik.

Sementara itu, bertindak sebagai pembina upacara pada upacara pembukaan Kemah Blok dan pelantikan Dewan Penggalang periode 2023-2024 adalah Kak Soenarko, S.Pd selaku kepala sekolah dan ketua Mabigus SMP Negeri 1 Wangon.

Dalam amanatnya beliau menyampaikan bahwa Kemah Blok adalah kegiatan yang positif yang kiranya dapat diikuti oleh seluruh peserta didik kelas VIII dan IX dengan gembira. Selain itu, beliau juga mengingatkan agar para peserta menjaga kesehatan dan senantiasa menjaga pula kebersihan lingkungan baik di pertendaan maupun di area Agro Wisata Wana Tirta secara keseluruhan.

Kegiatan Kemah Blok terbagi atas tiga kategori yaitu kegiatan umum, kegiatan prestasi, dan kegiatan wawasan. Kegiatan umum terdiri dari upacara pembukaan, upacara api unggun, senam pagi, dan upacara penutupan.

Kegiatan prestasi meliputi beragam lomba diantaranya adalah mini pionering, LCTP (Lomba Cerdas Tangkas Pramuka), tapak kemah, hafalan Juz ‘Amma, penjelajahan yang terbagi dalam beberapa sub mata lomba, pembuatan vlog, pentas seni, dan permainan. Pembuatan pupuk yang dipandu oleh pihak Agro Wisata Wana Tirta dan bakti sosial kepada warga sekitar menjadi bagian dari kegiatan wawasan.

Sebagai bentuk apresiasi atas keikutsertaan serta ketekunan megikuti kegiatan-kegiatan  Kemah Blok kepada setiap peserta diberikan sertifikat. Pada kegiatan prestasi, regu yang mendapat nilai tertinggi pada setiap mata lomba mendapat piagam kejuaraan dan bingkisan hadiah. Regu dengan akumulasi nilai tertinggi berhak mendapat piagam kejuaraan, tropi, dan bingkisan hadiah. Setelah melalui kompetisi yang ketat, keluar sebagai Regu Tergiat Putra 1-3 adalah regu Anaconda, regu Buaya, dan regu Anoa. Regu Tergiat Putri 1-3 yakni regu Bergenia, regu Cempaka, dan regu Clover. Juara umum diraih oleh kelas VIII A.

(SK)

Related Posts

Komentar