MPLSSB Sebagai Ajang Pengenalan Ekosistem Sekolah

MPLSSB Sebagai Ajang Pengenalan Ekosistem Sekolah

Tahun Pelajaran Baru 2023/2024 akan dimulai Esok, Senin (17 Juli 2023). Orang tua dan peserta didik mulai disibukkan dengan berbagai persiapan dan kebutuhan sekolah. Tidak hanya peserta didik baru  yang naik jenjang, siswa yang naik kelas pun sibuk mencari kebutuhan untuk menyambut tahun pelajaran baru ini.

Sejak lebih dari seminggu terakhir pasar dan toko yang menyediakan peralatan dan perlengkapan sekolah sudah dibanjiri pengunjung.

Seperti tampak dalam salah satu toko alat tulis yang berada di jalan Perintis Kemerdekaan Purwokerto yang dipadati banyak pembeli dan antrian dikasir pun mengular cukup panjang.

Tidak sedikit yang memilih waktu  hari ini untuk mencari kebutuhan sekolah anak-anaknya.

“Antriannya banyak sekali, kebanyakan Emak-emak memang suka yang mepet-mepet waktu.” Ujar Nina Fajar Setyarina ibu rumah tangga yang juga berprofesi sebagai seorang guru di SKB Purwokerto.

Tahun Pelajaran Baru akan diawali dengan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah bagi Siswa Baru (MPLSSB) didasari oleh Permendikbud Nomor 18 Tahun 2016, dimana sekolah merupakan tempat belajar dan bermain yang menyenangkan.

Dalam MPLSSB ini seluruh aktivitas yang ada haruslah bersifat edukatif dan menyenangkan, sehingga peserta didik baru mampu mengenali ekosistem sekolah dan menyesuaikan diri dengan lingkungan yang baru, tempat mereka bermain, belajar, meningkatkan prestasi serta menumbuhkembangkan karakter peserta didik.

Adapun tema MPLSSB kali ini adalah “Melalui Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah bagi Siswa Baru Kita Wujudkan Pelajar Pancasila yang Berdedikasi Tinggi dan Berakhlak Mulia, serta Membangun Karakter Siswa yang Memiliki Karakter Pancasila, Kreatif dan Inovatif.

Upacara pembukaan MPLSSB secara resmi akan dilaksanakan pada Senin (17 Juli 2023) pukul 08.00 WIB di lapangan desa Rempoah, Baturraden dan dibuka secara langsung oleh Bupati Banyumas (sunarto-16072023)

 

Related Posts

Komentar